Friday, December 21, 2012

Foto Awan Ular Naga di Ciawi Ternyata Hoax Detik



Bogor - Fenomena alam terjadi di langit
Ciawi, Kabupaten Bogor. Gumpalan awan
membentuk ular naga, lengkap dari
badan hingga kepala, seolah hendak
menerkam mangsa.

Peristiwa itu terjadi di arah tol Jagorawi
menuju Puncak, Jumat (21/12/2012)
sekitar pukul 17.15 WIB. Gumpalan awan
berbentuk ular naga muncul secara tiba-
tiba usai hujan deras.

Fenomena ini membuat puluhan warga
takjub. Beberapa di antaranya terlihat
mengabadikan fenomena itu dengan
kamera ponselnya. "Awannya keren,
seperti naga yang mau menerkam
mangsa," kata Rudi (31), salah seorang
pengendara yang melintas.

Sebagian besar pengguna jalan langsung
menghentikan kendaraannya. Mereka
memandang langit yang berwarna kelabu
itu.

Fenomena awan tersebut tidak
berlangsung lama, kurang lebih 10 menit.
Selebihnya, awan terbawa angin. Bentuk
naga pun buyar.

link: m.detik..com/news/read/2012/12/21/194319/2124949/10/awan-berbentuk-ular-naga-menggantung-di-langit-ciawi

Sumber dari http://kask.us/g2tdd oleh suryaprana

Original Posted By Ntottt â–º


kata temen ane dia jepret sendiri gan


Maap gan.. tolong koreksi ane kalau ane salah...
Coba lihat di bagian kepala dan pohon. Kalau itu bukan editan atau asli, tidak ada garis putih pemisah antara naga dan pohonnya. Dan penyeimbangan warnanya tidak sempurna. Kalau asli dan tidak, pasti akan sangat nyata. Kecuali dewa photoshop dah. Maaf ya.. ini cuma penilaian ane. Ga bermaksud menyerang. Keep posting loh gan.

Ya kalau bener juga ga masalah. Tapi tolong lihat POST ane di bawah.

Sumber dari oleh charitycantique

Nih gan, gambar kepala naga yang dia bikin. Mirip ga?



Sumber dari oleh charitycantique

Original Posted By arestheone â–º
ane jga ada nih gan, hasil jepretan ane sendiri, tapi gak tau dah mirip naga apa bukan..


Secara sih, pixelnya tidak ada perbedaan antara awan dan warna langit. terlepas dari percaya atau gak, ane percaya ini asli.

Sumber dari oleh charitycantique 

Jumat, 21/12/2012 21:06 WIB

Warga Ciawi Tak Lihat Hal Aneh di Langit, Foto Awan Naga Hoax!

Rafli Akbar - detikNews

Sebelumnya, gumpalan awan membentuk ular naga diakui dilihat seorang pengguna jalan bernama Rudi. Ia yang melintas di jalan arah tol Jagorawi menuju Puncak, mengaku melihat awan aneh, Jumat (21/12/2012) sekitar pukul 17.15 WIB

Warga Ciawi, Iwan mengaku tidak melihat apa pun sore tadi. Bahkan menurut dia, langit terlihat mendung karena habis hujan lebat.

"Sepertinya tidak ada mas. Makanya saya kaget, katanya ada penampakan di langit. Di BBM dan di Facebook rame. Tapi tadi saya seharian di luar sepertinya nggak ngeliat itu," tutur warga yang bertempat tinggal tidak jauh dari Simpang Gadog ini ketika dihubungi detikcom.

Hal senada juga dikatakan Nanda. Perempuan itu sempat membalas status BBM teman-temannya. "Saya dapat broadcastnya, pertama saya percaya. Tapi sepertinya pernah melihat. Kayaknya nggak mungkin (awan aneh) ada di sini, soalnya mendung," ujar Nanda.

(try/trq)

Sumbernya http://news.detik.com/read/2012/12/21/210650/2124979/10/warga-ciawi-tak-lihat-hal-aneh-di-langit-foto-awan-naga-hoax?9922022

No comments :

Post a Comment